Viral, Kades Saguling Ciamis Ngamuk, Gegara Tidak Ada Pejabat Tinjau Warganya yang Terkena Bencana
tjiamis,- Sebuah video viral di media sosial, Kepala Desa (Kades) Saguling, Kecamatan Baregbeg, Ciamis, Jabar, Otong Sutarman marah-marah, Sabtu (6/5/2023).
Kemarahan Kades itu diduga lantaran tidak adanya perhatian serius dari pemerintah dan DPRD, terhadap warganya yang terkena dampak bencana.
Video Kades Saguling ngamuk itu, tersebar cepat di grup grup Whatsapp. Ia teriak marah marah, dengan latar belakang sebuah rumah warga yang kondisinya ambruk dan dindingnya retak.
Dalam video tersebut, Otong mengaku kecewa lantaran saat warganya kena musibah, tidak ada pejabat yang turun tangan ke lokasi.
“Dari Dinas Sosial tidak ada, cuma nyuruh anak buahnya ngambil terpal karung, itu seharusnya datang pejabat pejabat,” ungkap Otong dalam video.
Otong kemudian menyinggung dan meluapkan amarahnya ke anggota DPRD Ciamis.
Ia kecewa, lantaran tidak ada satupun dewan yang peduli terhadap warga Saguling yang terkena bencana.
“Dewan tidak bisa bekerja, hanya duduk duduk saja,” katanya.
Kades Saguling ini menyebut, jika anggota dewan turun ke desa Saguling saat ada butuhnya saja, yakni saat ingin dipilih.
“Datang ke Saguling kalau ada maunya, minta dicoblos, memberikan janji manis dan angin surga, buktinya tidak ada,” pungkas Otong. (Red)